Bermula dari sebuah infrastruktur
tangki galon air dan mesin traktor pertanian. Tank akhirnya tercipta menjadi
momok menakutkan bagi para tentara dan mengubah permainan game changer dalam
peperangan modern.
Negara pertama pencipta
tank adalah kerajaan Inggris. Diciptakan
pertama kali pada tahun 1915. Namanya Mark.
Kini berusia 104 tahun.
Dulunya wujud tank berbobot
kaku, lambat dan berisik. Bayangkan saja untuk menempuh jarak 6 km membutuh
waktu 1 jam.
Operator tank zaman
old bahkan membutuhkan 10 orang didalamnya sambil berdesak-desakan, bermandikan
keringat karena panas, ruangan interior berbau bahan bakar Avtur dan bunyi mesin
membengkakkan telinga kru.
Terlepas dari masalah
tersebut. Tank terbukti sebagai alustista mematikan.
Peluru senapan AK47
dan senjata ala Sniper dibikin tak berdaya olehnya.
Hingga saat ini,
besok, lusa dan dimasa depan. Tank tetap menjadi momok menakutkan.
4 Tank Canggih Buatan Israel (2019)
Pada tahun 2019. Negara
Zionis Yahudi memiliki 2.760 unit tank
dan 6.541 kendaraan lapis baja.
Saat ini, Israel telah
memproduksi secara lokal tank buatan pabrik sendiri. Dikerjakan oleh perusahaan
Elbit System dan Tomer.
Kebutuhan terhadap
alustista tank Israel pertama kali tercipta akibat desakan serangan keroyokan negara-negara Arab dan embargo yang diberlakukan oleh Ferancis (Uni Eropa).
Sontak saja pada tahun
1967. Pemerintah Israel bertekad agar suatu saat kelak Israel berdaulat
sepenuhnya 100% teknologi persenjataan
tanpa perlu adanya 0% impor senjata dari negara lain.
Mungkin, tak banyak
orang menyadari bahwa asal usul tank Merkava buatan Israel merupakan perpaduan
antara 2 negara adidaya. Yaitu Amerika Serikat dan Rusia. Ditambah dengan
citrarasa ala ilmu pengetahuan Israel.
Merkava I diciptakan
pertama kali dengan cara ilmuwan Yahudi mempreteli tank Patton milik Amerika
Serikat dan mempreteli tank Rusia yang didapat oleh tentara IDF dari rampasan
perang kekalahan Arab.
Berikut 4 tank canggih
buatan lokal anak-anak bangsa Israel :
1]. Tank Merkava
Youtube : Israel Merkava
Merkava sudah tampil
jauh berbeda dari generasi pertama.
Merkava adalah Main Battle Tank kelas berat milik armada angkatan darat IDF. (IDF adalah sebutan tentara Israel).
Merkava adalah Main Battle Tank kelas berat milik armada angkatan darat IDF. (IDF adalah sebutan tentara Israel).
Merkava di tempatkan
di sepanjang ratusan kilometer pagar tembok perbatasan sebagai garis pertahanan
terdepan.
Israel mengoperasikan
Merkava generasi ke III sebanyak 780 unit dan Merkava generasi ke IV sebanyak
360 unit. Sekitar 300 unit sedang diproduksi oleh Israel untuk menggantikan
pensiun Merkava III.
Bisa dikatakan hampir
keseluruhan komponen Merkava diciptakan oleh Israel. Mulai dari meriam
smoothbore IMI 120 mm, turret, electronic, sensor, radar, optic, amunisi, armor,
active protection system, dll. Kecuali mesin dan komponen penting lainya yg belum
sanggup diproduksi di ekspor dari Amerika Serikat. Hanya masalah waktu secara perlahan-lahan suatu saat kelak Israel memproduksi mesin tempur sendiri tanpa tergantung 0% dari AS.
Youtube : Israel Merkava
Sayangnya, pada tahun
2006. Sebanyak lebih dari 50 unit Tank Merkava generasi IV hancur lebur dan
rontok gosong terkena serangan rudal Kornet / Konkurs mematikan buatan Rusia yang
ditembakkan oleh pejuang syiah Hizzbullah di Lebanon.
Memaksa pemerintah
Israel berinovasi kembali untuk belajar dari pengalaman masa pahit demi
menciptakan langkah anti-dot dengan melahirkan produk teknologi berupa perisai
Trophy, Iron Fist dan sistem pemuktahiran yang lebih canggih.
National interest dan
media internasional menyebut bahwa tank Merkava buatan Israel merupakan salah
satu dari top #10 sosok tank kelas berat tercanggih di dunia.
Dalam bahasa Ibrani.
Merkava memiliki simbol arti terjemahan : ‘KERETA
DARI TUHAN’.
Keunggulan lain dari Tank MBT Merkava yaitu sanggup melontarkan rudal lahat sejauh 10 km dari moncong meriamnya dan body armor berbentuk v-shaped.
Youtube : Israel Merkava
2]. Tank CARMEL
Carmel menjadi
lompatan teknologi generasi tank lapis baja Israel berikutnya dari segi
operasi, berat, biaya, ukuran dan ketahanan hidup.
Carmel belum tersedia
saat ini. Proyek project yang dipelopori oleh pemerintah Israel melalui
jenderal Didi ben Yoash masih dalam tahap
pengembangan, riset dan penelitian.
Carmel ditujukan bukan
untuk menggantikan tank Merkava. Melainkan menjadi pendamping disisi kiri dan
kanan Merkava. Sekaligus menghentikan penggunaan tank M113 buatan Amerika
Serikat.
Model roda rantai
Carmel dikembangkan oleh MANTAK dibawah naungan IMOD yang dipimpin oleh
Jenderal Baruch Matzliach.
Pada tahun 2019.
Pengerjaan tank Carmel telah dimulai melalui Elbit System, Rafael Advanced
Defense System dan IAI. Jika tak ada aral melintang tahun 2030-2035 tank ini diperkenalkan
ke publik.
Karakterisitik tank
Carmel berbentuk modular, menggunakan senapan mesin RCWS, rudal Spike, meriam
autocannon 30 mm.
Pengisian amunisi dilakukan otomatis oleh komputer.
Pengisian amunisi dilakukan otomatis oleh komputer.
Bersenjatakan tembakan
laser, bersistem serba digital, memiliki serangan pertahanan peperangan
elektronik cyber, mampu bergerak robotic self driving, bersystem komputer generasi berikutnya quantum, bermesin daya gerak hybrid
electric, dilengkapi kecerdasan buatan Artificial Intelligence Deep Instinct, dilengkapi
kesadaran situasional yang lebih baik dengan kokpit transparan helm Iron
Vision.
Sistem kebakaran,
sistem komando, navigasi, sistem kontrol dll menggunakan teknologi benar benar
baru.
Carmel diawaki hanya
oleh 2-3 orang. Ditempatkan kelak berada digaris kedua dibelakang tank MBT Merkava.
Youtube : Israel Carmel
3]. Tank NAMER
Namer adalah tank IFV/AFV seberat 60 ton untuk mengangkut 13 tentara pasukan personil ke medan
perang.
Pada tahun 2019.
Pemerintah Israel memiliki 120 unit Namer. Saat ini sedang dalam tahap produksi
massal hingga 531 unit.
Namer dilengkapi
dengan berbagai varian senjata. Meliputi senapan mesin RCWS Typhoon 7,62 mm
coaxial, turret meriam 30 mm Samson, perlindungan armor STAGNAN level 1-4, perisai
APS, perisai jamming elektronik, perlindungan granat asap, internal mortal 60
mm dan rudal ATGM spike yang tersembunyi dibalik kubak palkan. Rudal ampuh
menghancurkan tank musuh dari jarak 5 km.
Keunikan dari Namer
yaitu memiliki rudal yang dapat direload isi ulang dari dalam. Sehingga aman
dari serangan sergapan Sniper dan pecahan shell proyektil artileri.
Harga perunit Namer
sekitar Rp 41 juta rupiah. Belum termasuk persenjataan SAMSON.
Dalam istilah
orang-orang Yahudi Zionis. Samson adalah sosok pribadi tertulis di kitab Taurat
Yahudi tentang pria kuat berbadan otot kekar, berambut panjang dan fisiknya
besar, berat dan bertubuh tangguh dalam melindungi dan menyelamatkan orang-orang Israel.
Youtube : Israel Namer
4]. Tank EITAN
Eitan adalah tank kendaraan lapis baja IFV/APC roda 8x8 seberat 35 ton untuk transportasi 12 tentara.
Pertama kali
diluncurkan pada 1 Agutus 2016 dengan
maksud tujuan sebagai pendamping tank Namer di belakang garis ke empat dan
untuk mempensiunkan atau menghentikan penggunaan seluruh jajaran produk tank
M113 buatan Amerika Serikat yang dioperasikan oleh IDF di Israel.
Eitan diperlengkapi
senjata berupa senapan mesin typhoon dan turret Elbit UT30 MK2 Ares.
Pada tahun 2020.
Israel segera memproduksi massal kendaraan tempur Eitan tersebut.
Tak seperti tank
Merkava yang dilarang dijual oleh pemerintah Israel. Maka Eitan dan Namer tersedia untuk varian
ekspor tersedia bagi peminat kalangan internasional apabila tertarik membeli.
Eitan sanggup melaju secepat 90 km/jam.
Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU
Eitan sanggup melaju secepat 90 km/jam.
Youtube : Israel Eitan
Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU