Langsung ke konten utama

Belanda ( Uni Eropa ) beli 20 sistem MLRS PULS dan rudal penyerang buatan Israel senilai $ 305 juta dolar atau sekitar Rp 4,5 triliun rupiah ( 2023 )

Sistem PULS buatan Israel merupakan pesaing terberat dari HIMARS ( Amerika Serikat ) dan TornadoS ( Rusia ). 

Keunggulan PULS merupakan platform fleksibel yang kompatibel dengan semua jenis truck sipil, memiliki C4I yang handal, penembakan otonom, manajemen misi yang user friendly dan tetap bekerja dengan baik saat kondisi hujan lebat. 

Truck yang dapat digunakan untuk membawa sistem PULS meliputi HEMTT oshkosh, Mercedes dan lain lain sebagainya. 

Pada bulan Mei 2023. 

Pemerintah Belanda ( Uni Eropa ) dan Israel telah menandatangani kesepakatan yang disetujui oleh kementerian pertahanan Yoav Galant, Yair kulas dari direktur direktoran pertahanan Israel dan petinggi perusahaan Elbit System. ( 50% saham dikuasai oleh pemerintah Zionis Israel ). 

Yoav galant mengatakan : 

Saya memuji perjanjian penting yang ditandatangani bersama kementerian pertahanan Belanda dan saya yakin kerja sama kita dimasa depan akan terus berkembang. Solusi inovasi pertahanan yang dikembangkan oleh industri Israel telah memperkuat hubungan kami dengan banyak negara di seluruh dunia serta meningkatkan kemampuan Israel di kancah global. Sahutnya. 

Foto : Pejabat Israel dan pejabat Belanda melakukan perjanjiaan tanda tangan resmi untuk pembelian senjata PULS buatan Elbit System Israel 

Pemerintah Belanda ( Uni Eropa ) membayar dengan nilai uang sebesar $ 305.000.000 juta dolar atau sekitar Rp 4,5 triliun rupiah ( setara Rp 4.500 miliar rupiah ). 

Perangkat yang dibeli meliputi 20 sistem PULS. 

Itu termasuk biaya membeli rudal, suku cadang, layanan pendukung dan pelatihan. 

Rudal PULS yang disebut predator hawk mampu menembak musuh hingga sejauh 300 km. 

Semua perangkat, sistem dan rudal jika tak ada aral melintang selesai dikirim dari Israel ke Belanda pada tahun 2027. 

Predator hawk merupakan aset berharga layak beli bagi negara berkantong pas pasan yang tak memiliki angkatan udara yang cukup kuat. 

Sehingga itu dapat seolah olah seperti memiliki alustista mahal layaknya pesawat tempur dan helikopter. 

Jadi hanya bermodalkan truck saja. 

Maka Belanda yang lemah angkatan udaranya dapat menyerang musuh menusuk hingga sejauh 300 km.


Sebagai ucapan rasa terima kasih telah membeli PULS. 

Pemerintah Israel dan Elbit System selaku produsen PULS memberikan sebuah tanda hadiah kenangan berupa mainan miniatur untuk Belanda.   


Tentang Elbit System

Elbit System didirikan pada tahun 1966 dengan memiliki 22.500 karyawan. 

50% saham dikuasai oleh pemerintah Zionis Israel.

Di wilayah Israel, perusahaan Elbit System merupakan industri senjata terbesar peringkat #1 dari total 46 perusahaan militer sejenis yang ada di Israel. Seperti antara lain : SK Group, Simigon, TAT technology, Urbanaero, Mdtarmor, Blueoceancyber, Tomerrs, Israel Aerospace Industries, Smartshooter, bet shemes engines, Imco industries, Steadicopter, Aeromaoz, Xtend, Checkpoint, Bird aerosystems, OSG group, Infinidome, Netlinetech, Hubsecurity, Zuritc, Ggds, Miframsecurity, Agilite, Liorprotective, Polarisolutions, Dfendsolutions, Gotrack, Omnisys, Acspouch, Santactical, Vidiscoxray, Liortextile, Rafael Advanced Defense System, Orbit communication systems, Nso group, Reguluscyber, Imagesatintl, Cellbrite, Elsight, Uveye, Cyberark, Creomagic, dan Opgal optronic. 

Youtube : Teknologi Israel, Puls Elbit System

Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU. 

Related Post