Blog informasi, Teknologi, Christian lyrics, Lagu Dayak ngaju, Lirik Indonesia dan Diary
Cari Blog Ini
Israel Hibob akuisisi perusahaan United Kingdom Inggris ( UK ) Pento senilai $ 40 juta dolar atau Rp 620 miliar rupiah [ Teknologi modern manajemen SDM secara otomatis ] ( 2024 )
Para pemimpin, CEO dan Founder sebuah perusahaan. Tentu paham betapa rumitnya mengurus atau menghandle manajemen sumber daya manusia. Entah itu pengajian, merekrut karyawan yang tepat sesuai budaya agar tidak terjadi konflik dikemudian hari hingga untuk mempertahankan karyawan dengan karakter unggul yang sudah ada.
Walaupun pekerjaan ini nampak sepele. Namun, ternyata menguras banyak keuangan untuk membiayai HR dan yang bikin puyeng itu dilakukan secara berulang ulang terus menerus.
Para pemimpin harus mempertimbangkan strategi yang tepat dalam mengatur sumber daya manusia tersebut agar tidak mengambil risiko sehingga menyebabkan rekening bank perusahaan terbakar karena pengelolaan manajemen memang terbukti agak menguras banyak uang terbocor bocor ke mana mana jika pakai strategi manajemen salah yang boros biaya.
Tak ayal, ini kadang kala bikin BIG BOSS jadi marah besar, lalu melampiaskan kemarahannya dengan cara pukul pukul banting laptop sampai rusak karena hipertensi si BOS lagi meningkat pesat saat melihat beban tagihan uang SDM membengkak.
Tapi tidak usah khawatir, untuk mengatasi masalah ini sudah banyak pemimpin para bos bos beralih dari cara tradisional ke era modern menggunakan teknologi Hibob.
Seorang ahli keuangan di perusahaan atau akuntan profesional dan para leader bos bos bakal tersenyum cemerlang melihat bagimana Hibob menghentikan kebocoran keuangan, meningkatkan KPI, menghemat waktu admin di kantor, dan berhasil menyelamatkan banyak laptop laptop yang mahal dari kehancuran akibat amukan kemarahan si BOS tadi.
Israel Hibob akuisisi perusahaan United Kingdom Inggris ( UK ) Pento.
Pento, perusahaan asal Inggris yang menciptakan aplikasi spreadsheet penggajian. Telah memberikan pengumuman diakusisi oleh Hibob asal Israel.
Jumlah karyawan Hibob mencapai 800 orang.
Total pelanggan Hibob pada tahun 2023 mencapai lebih dari 1.500 perusahaan yang tersebar di seluruh dunia.
Cara kerja bisnis Hibob menggunakan layanan akun login berlangganan berbayar di website Hibob. Dimana pelanggan adalah B2B ( disini adalah perusahaan sebagai pelanggan ) Mitra perusahaan wajib membayar setiap tahun biaya 1x total untuk akses jasa Hibob secara otomatis.
Laporan tahun 2023. Hibob mampu meraup pendapatan kotor sebesar $ 84.000.000 juta dolar atau sekitar Rp 1,3 triliun rupiah.
Dengan pelayanan berlangganan berbayar. Hibob masih memiliki peluang besar untuk terus bertumbuh mendapatkan pendapatan lebih besar. Mengingat di seluruh dunia terdapat banyak sekali perusahaan yang masih bekerja secara manual. Menurut statiska, diperkirakan ada 334 juta perusahaan PT yang ada di seluruh dunia pada tahun 2023. Hingga artikel ini ditulis kepada anda, cara kerja mereka dalam mengurus SDM masih kuno.
Namun menurut beberapa sumber. Jumlah perusahaan tidak sebanyak itu. Hanya ada kurang lebih 400.000 ribu unit saja diseluruh dunia.
Ronni zehavi, CEO Hibob dari Israel mengatakan :
Proses penggajian tradisional sudah kuno, itu memakan waktu lama, sering mengalami kesalahan dan sulit dikelola. Di era modern, perusahaan harus memerlukan tim SDM handal dan sistem penggajian yang fokus pada manusia, bukan pekerjaan manual yang berulang ulang.
Sistem penggajian dan sistem SDM saling terkait erat. Sehingga menawarkan manfaat sinergis yang kuat. Tujuan kami adalah memberikan solusi yang mencakup semua di mana semua aspek manajemen sumber daya manusia diintegrasikan secara mulus ke dalam 1 platform. Jadi semakin terikat integrasinya maka semakin baik pula pengalaman penggunanya, sehingga meningkatkan produktivitas karyawan. Sahutnya.
Untuk memperkuat Hibob. Pada bulan Februari 2024. Hibob mengakusisi perusahaan asal Inggris United Kingdom ( UK ) Pento senilai $ 40 juta dolar atau Rp 600 miliar rupiah untuk memperkaya sistem teknologi penggajian.
Setelah akuisisi, Pento resmi menjadi 100% anak dari perusahaan Hibob.
Pento tetap beroperasi kerja seperti biasa dari Inggris, berserta seluruh jajaran tim.
Namun akses ilmu blueprint spreadsheetnya segera diintegrasikan ke web utama Hibob.
Nama : Hibob
Kategori : Teknologi manajemen sumber daya manusia