Lompat ke konten Lompat ke footer

10 negara pemilik tank paling banyak di dunia (2020)

Salah satu senjata paling mematikan di dunia adalah tank. Terutama tank yang diperlengkapi dengan persenjataan meriam kaliber 120 mm.

Tank berbobot berat MBT dikenal begitu berbahaya.

Karena lawan atau musuh dipastikan kesulitan dan kerepotan menghadapi jika disandingkan secara face to face terhadap kendaraan panser, tank medium, tank lapis baja ringan lainnya atau mobil tempur. 

Tank MBT dipastikan sulit untuk dikalahkan.

Kecuali lawan melengkapi diri dengan rudal anti tank. Seperti Kornet, Javelin, Spike, Tow, dll.

Diawal sejarah 100 tahun yang lalu ketika tank mark pertama kali beraksi. Peran vital tank tampaknya belum tergantikan sebagai ujung tombak pertahanan darat dan untuk menembus barisan musuh.

Tentu saja, harga perunit tank begitu mahal.

Negara berkantong pas pasan dipastikan takkan sanggup membeli tank. Ada banyak negara kini tak memiliki tank MBT (0). Karena harga tank kelas berat tersebut membebankan anggaran APBN dalam jumlah besar. Sehingga banyak negara beralih ke mobil seperti Ford, Toyota atau tank ringan saja untuk menjaga kedaulatan negaranya.

Artikel ini memberikan wawasan interaktif dengan menyajikan data negara pemilik tank MBT paling banyak di dunia.

Rusia mendominasi sebagai pemilik tank dengan jumlah terbanyak.

Namun ukuran jumlah belum tentu berbicara tentang kualitas.

Walaupun Rusia memiliki tank MBT terbanyak di dunia. Namun hampir sebagai besar merupakan peninggalan tank T-72 zaman old. Sebagai perbandingan, Amerika Serikat memiliki 6.289 tank jenis varian M1 Abrams. Hampir keseluruhan Tank buatan AS merupakan versi baru dan fresh. M1 Abrams adalah pengganti pensiunan Tank Patton.  

Negara pemilik tank terbanyak meliputi Rusia, Amerika Serikat, Uni Eropa, Korea Utara, Mesir, India, Suriah, China, Israel dan Turki.

Beberapa negara mengalami masalah seperti yang dialami oleh Rusia.

Korea Utara masih menggunakan tank dengan teknologi tua, hal yang sama terjadi kepada India dan Suriah.

China terjebak pula pada peninggalan tank tua dengan produk tank Type 96. Namun saat ini China nampak gencar memperbaharui tank ke versi baru T99 yang lebih canggih dengan mulai memproduksi 1.000 unit tank baru.  

Berikut 10 negara pemilik tank paling banyak di dunia (2020).

1]. Rusia

Jumlah tank : 12.950

Tank andalan paling banyak : T-72

2]. Amerika Serikat
tank_abrams_sep.jpg (756×503)


Jumlah tank : 6.289

Tank andalan paling banyak: Abrams

3]. Korea utara


Jumlah tank : 6.045

Tank andalan paling banyak: T-54


4]. Uni Eropa

TANK+LEOPARD.jpg (746×501)

Jumlah tank : 5.354


Tank andalan paling banyak: Leopard

5]. Mesir


Jumlah tank : 4.295

Tank andalan paling banyak : Abrams

6]. India

Jumlah tank : 4.292

Tank andalan paling banyak : T-72

7]. Suriah


Jumlah tank : 4.135

Tank andalan paling banyak : T-55

8]. China


Jumlah tank : 3.500

Tank andalan paling banyak : Type 96


9]. Israel

Tank+Merkava+Israel.jpg (747×499)


Jumlah tank : 2.760

Tank andalan paling banyak : Merkava

10]. Turki

Tank+Turki.jpg (700×394)

Jumlah tank : 2.622

Tank andalan paling banyak : Leopard

Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU