Israel Zengo akuisisi perusahaan Australia dompet wallet Minke senilai $ 5.000.000 juta dolar atau Rp 71 miliar rupiah [ transfer, simpan, dan investasikan uang anda dengan stablecoin dolar AS di 29 kurs mata uang fiat berbeda ] ( 2024 )
Pada tahun 2024. Perusahaan teknologi fintech asal Israel, Zengo mengumumkan ke publik internasional telah mengakuisisi perusahaan Minke asal negeri Kanguru, Australia yang menyediakan dompet kripto yang berfokus pada stabelecoin dengan citra rasa mulus seperti mengakses layanan mobile perbankan pada umumnya.
Pihak Zengo dan Minke tidak memberitahukan berapa jumlah nilai akuisisi.
Namun para pengamat memperkirakan sebesar $ 5.000.000 juta dolar atau setara Rp 71 miliar rupiah.
Setelah Minke di akuisisi oleh Zengo.
Minke segera di tutup secara permanen ( close ). Lalu biodata user dan password berpindah ke Zengo.
Nah, bagi teman teman yang sebelumnya sudah punya akun Minke.
Tersedia panduan untuk pindah migrasi dari Minke ke Zengo.
Josh reyes founder wallet Minke mengatakan :
Hadirnya pengumuman bahwa Zengo mengakusisi Minke. Kami telah membuat panduan langkah demi langkah untuk menunjjukan cara memigrasikan aset keuangan anda. Ikuti langkah langkah dibawah ini dan segeralah menuju ke wallet kripto termudah dan teraman. Sahutnya.
Berikut daftar linknya :
https://help.minke.app/en/articles/9212688-how-to-migrate-your-assets-from-minke-to-zengo
Tentang Minke
Minke berkantor pusat di Australia.
Didirikan oleh 2 founder. Bernama Josh reyes dan Marcos Teixeira.
Suatu ketika mereka berdua melamun dan berpikiran sama tentang permasalahan perspektif global yang mengukuhkan niat mereka mendirikan perusahaan Minke. Peluang masalahnya terletak di DeFi dan protokol crypto yang bagi kebanyakan orang orang non IT/SI dianggap amat sulit dimengerti sehingga aksesnya melambat. Reyes pengen agar orang orang non teknis di seluruh penjuru dunia dapat mengakses platform Metamask dengan lebih user friendly tanpa antarmuka yang menampilkan banyak tombol tombol rumit yang sulit dipahami oleh banyak orang.
Selain itu mereka juga mengamati tentang adanya fenomena inflasi tinggi diberbagai negara dunia ketiga yang menyebabkan banyak kurs mata uang negara lain kalah bersaing dengan mata uang besar seperti keperkasaan dolar Amerika Serikat dan suku bunga menarik ditawarkan oleh The Fed tapi sulit mengaksesnya bagi banyak orang.
Josh reyes mengatakan :
Meski banyak dari kami disini belum mengalami inflasi yang sebenarnya hingga tahun ini. Tapi bagi mereka yang berada di belahan bumi lainnya telah melihat mata uang lokal merosot terdepresiasi dengan cepat. Tahun lalu Peso Argentina kehilangan 20% nilai valuasinya terhadap dolar AS. Secara sederhana, kami ingin membuat cara termudah untuk mengakses rekening tabungan berbasis dolar AS dengan bunga tinggi di seluruh dunia. Sahutnya.
Beliau kemudian melanjutkan :
Membeli kripto di bursa hingga mengunduh Metamask. Pengalamannya rusak sejauh ini bagi banyak orang yang baru mengenal dunia kripto. Tujuan kami di Minke adalah membangun infrastruktur dompet wallet kripto yang terlihat dan terasa seperti kekinian, sepenuhnya terbuka dan DeFi. Sehingga teknologi finansial ini dapat diakses oleh lebih banyak orang, dimanapun mereka tinggal. Sahutnya.
Minke menyediakan konversi 29 kurs mata uang fiat untuk disulap atau dikonversi dengan mudah menjadi dolar AS berbasis stabelcoin USDT. Sekaligus dapat menabung & membeli Bitcoin, Ethereum dan altcoin lainnya. Termasuk di staking atau dilipatgandakan dengan AAVE.
Tentang Zengo
Zengo adalah perusahaan teknologi fintech yang berkantor pusat di Israel.
Ini menyediakan dompet wallet digital tanpa keyphrase berbasis biometrik pindai wajah ( tanpa password ), memiliki sistem web3 firewall anti hacker dan tanpa non-kustodian. Yang berarti harga lebih murah dan cara penggunaanya jadi mudah.
Zengo juga memiliki fitur canggih pertama di dunia yang sanggup mewariskan transfer uang bitcoin atau mata uang kripto lainnya milik anda secara otomatis ke generasi anak cucu anda atau istri tercinta. Ketika seseorang sudah meninggal dunia.
Pada tahun 2024. Zengo memiliki 1.000.000 juta pengguna dan 0 hack. Ini mendukung 27 mata uang kripto. Seperti Bitcoin, Ethereum, Pepe, Dogecoin, Shibainu, USDT, USDC, Binance, Floki, Arbritum, Lido, dll.
Tim Zengo dari Israel mengatakan :
Bahkan untuk pengguna profesional paling mahir sekalipun, Pakai kunci privat keyphrase rumit. Sejujurnya tidak berguna. Bahkan dengan penyimpanan perangkat fisik cold wallet manajemen kunci privat berarti pengaturan tambah rumit, selain itu pencadangannya malah jadi konvensional dan pengalaman pengguna yang buruk. Jadi tidak mengherankan bahwa sebagian besar orang lebih suka menyimpan uang mereka di bursa: Itu lebih sederhana. Sahutnya.
Tim Zengo kemudian melanjutkan :
Dompet wallet dapat memainkan peran penting dan sentral sebagai gerbang utama yang terpercaya menuju ekonomi baru. Batas antara dompet dan bursa exchange akan semakin kabur. Dompet akan sama pentingnya dengan bank tradisional bagi uang tradisional. Sahutnya.
Alamat : https://web.zengo.com/login
Oh ya, ngomong ngomong.
Perusahaan Zengo menawarkan hadiah bagi para hacker di seluruh dunia berupa uang digital Bitcoin senilai 10 BTC.
NB : 10 BTC setara Rp 10 miliar rupiah.
Bagi siapa saja hacker yang dapat membobol dan meretas wallet Zengo.
Asalkan setelah ngehack, anda wajib beri tahu cara teknik pembobolan atau teknik penyerangan peretasannya ke alamat email tim Zengo.
Maka siap siap menerima 10 BTC gratis dari pihak Zengo + piring cantik.
Namun, sayangnya sejauh ini pihak tim Zengo belum menerima satu pun klaim hadiah tersebut dari para hacker profesional dan belum ada satupun hacker yang berhasil membobol sistem kriptografi Zengo.
Nah, bisa jadi karena para hacker terlalu sibuk menyerang celah keamanan komputer PDN di tempat lain ya.